Cara Membuat Mie Goreng Pedas Mudah Ala Restoran

Mie termasuk salah satu makanan favorit orang Asia termasuk kita orang Indonesia. Mie dapat diolah menjadi berbagai olahan seperti mie goreng, mie rebus, mie seblak, nugget mie, donat mie, dan masih banyak yang lainnya.


Mie goreng salah satu yang banyak disukai karena rasanya yang tidak membosankan. Bisa sebagai makanan pengganjal perut atau lauk pendamping nasi. Mie goreng paling nikmat kalau diolah pedas ya bunda, karena kebanyakan orang Indonesia suka pedas. Oleh karena itu, saya kreasikan resep Mie Goreng Pedas Berikut. Untuk level pedas sesuai selera ya bunda...

Bahan Mie Goreng Enak

  • 1 Bungkus Mie telor isi 25gr
  • 5 Cabe rawit
  • 1 helai daun bawang
  • 1 Siung bawang putih
  • 2 Siung bawang merah
  • Sejumput garam
  • 1 sdt kecap
  • 1/4 sdt lada
  • Sejumput kaldu
  • 1/2 sdt gula

Cara Membuat Mie Goreng Bumbu Sederhana

  1. Rebus mie telor hingga matang lalu tiriskan. Beri sedikit minyak agar tidak lengket.
  2. Ulek cabe, bawang putih dan bawang merah. Tumis bumbu hingga harum.
  3. Masukan mie, kecap, lada, garam, gula. Aduk hingga merata.
  4. Jika rasanya sudah pas, angkat mie goreng. Taburi dengan irisan daun bawang.
  5. Mie goreng pedas siap dihidangkan.

Selamat Mencoba...

0 Response to "Cara Membuat Mie Goreng Pedas Mudah Ala Restoran"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel